PENINGKATAN IMAN DAN TAQWA MELALUI PONDOK RAMADHAN

Bulan suci Ramadhan merupakan bulan penuh berkah. Di saat seperti inilah para kaum muslimin menyambut dengan penuh kebahagiaan. Demikian pula halnya dengan siswa SMP Negeri 1 Karangploso yang sangat memanfaatkan bulan Ramadhan dalam berbagai kegiatan untuk meningkatkan iman dan taqwa. Dengan dibimbing guru agama dan guru-guru, siswi-siswi melaksanakan Pondok Ramadhan. Pembina kesiswaan Sutisnawati menjelaskan kegiatan pondok Ramadhan dilaksanakan selama 4 hari, dimulai (31/8). Dua hari pertama diikuti oleh seluruh siswi yang terbagi dalam 3 tingkat. Adapun 2 hari berikutnya (2/9) diikuti oleh seluruh siswa juga terbagi dalam tiga tingkatan. Dan kegiatan yang mereka lakukan dalam pondok Ramadhan diawali dari berbagai sholat Dhuha/Dhuhur, bimbingan puasa Ramadhan (mengenai pengertian, hukum, syarat, sunnah dan batal puasa), bimbingan do’a (mengenai pengertian, adab berdoa, dan doa-doa Ramadhan), kaifiyat sholat fardhu, bimbingan amaliyah Ramadhan, Nuzulul Qur’an dan Lailatul Qadar, bimbingan akhlak (meliputi disiplin dan cinta ilmu pengetahuan), bimbingan keimanan dan permainan serta siswa-siswi pun dipandu oleh Ust. Drs. Ibnu Hajar dan Ustadzah Churotul Aini (penceramah diluar sekolah).
Masirah sebagai guru agama Islam menambahkan masih ada kegiatan lain yang harus dikerjakan oleh siswa-siswi seperti pengumpulan zakat, qhatamul Al-Qur’an, pemberian santunan pada anak yatim dan pekerjaan rumah melaporkan kegiatan sehari-hari mulai sholat fardhu, shalat tarawih, mendengarkan ceramah agama, tadarus hingga silaturahmi pada bapak atau ibu guru saat Idul Fitri.

Ketika dikonfirmasi Drs. Dharmawan Harry P, M.Si, selaku kepala SMPN 1 Karangploso menjelaskan, “kebutuhan para siswa melaksanakan pondok Ramadhan merupakan kunci untuk meningkatan iman dan taqwa kepada Tuhan”, ujarnya. Dan mengharap dari pelaksanaan pondok Ramadhan bias menambah pengetahuan baik agama maupun sosial, membiasakan melaksanakan kegiatan agama, dan mengajak bertaqwa.
(Suara Kediri, Edisi : XVII/10-30 September / 2009)